Mengenal Channa Andrao Si Ikan Gabus Mini yang Cantik!

Mengenal Channa Andrao Si Gabus Mini yang Cantik - Hallo sob, kali ini kami akan membahas tentang ikan channa yang berukuran mini. Pasti kalian sudah pernah dengar jenis ikan predator dari keluarga channa ini, yups Channa Andrao nama panggilannya.


Kali ini iwakgalak.com akan mengupas seluk beluk mengenai ikan channa andrao ini mulai dari, ciri fisik, cara perawatan, harganya dipasaran. pakan dan lain-lain. Simak ulasan berikut ini!

Channa Andrao Si Ikan Gabus Mini yang Cantik



Ikan Channa Andrao 

Sekilas Tentang Channa Andrao

Nama Andrao di ambil dari nama peneliti sekaligus penemu ikan itu sendiri yakni Andrew Rao. Menurut informasi dari para suhu channa, channa andrao adalah salah satu bagian dari jenis channa gachua.

Channa andrao lebih suka hidup di dareah rawa berarus lambat serta di penuhi oleh tanaman air dan batu- batuan. Ikan yang mirip dengan kepala ular ini berasal dari negara india, tepatnya di daerah rawa-rawa lefraguri, bagian barat Bengal dan banyak ditemukan di dataran anak sungai brahmaputra.

Channa Andrao disebut sebagai predator mini karena ukuran tubuh channa ini termasuk ukuran terkecil diantara jenis channa lainnya. 

Ukuran pada saat dewasa hanya mampu tumbuh sekitar 15 cm saja. Di pasaran harga ikan ini berkisar dari 100-500 ribu tergantung pada ukuran, motif dan warnanya.

Channa andrao memiliki ciri yang unik untuk kita bahas. Channa mini ini memiliki kepala yang sekilas mirip dengan ular atau snackehead. Selain itu, andrao juga memiliki warna tubuh hitam gelap serta ditambahi corak sirip warna biru yang membuat ikan channa andrao terlihat lebih eksotis.

Maka dari itu banyak para penghobi tertarik untuk merawatnya dan menjadikan channa andrao sebagai ikan hias yang cocok di pelihara di akuarium.

Perawatan Channa Andrao


Bicara soal perawatan ikan  channa andrao tidak serumit merawat ikan arwana. Kalian hanya perlu mendekorasi akuarium kalian agar mirip seperti dihabitatnya seperti di rawa-rawa. Kalian perlu menambah tanaman air, kayu dan batu-batuan.

Hal tersebut bertujuan agar channa andrao merasa tinggal di habitat aslinya dan membuatnya nyaman. PH air yang ideal untuk channa andrao adalah sekitar di angka 6 - 8.

Baca Juga : Channa Auranti 

Pemberian Pakan


Untuk pemberian pakan sebaiknya kalian memberi pakan dalam kondisi hidup agar tidak menghilangkan insting predator di dalam diri channa. Karena ukuran channa andrao kecil, sebaiknya memberi pakan yang lebih kecil dari mulutnya seperti, cacing merah, ulat hongkong, dan cere.

Karakter

Channa andrao adalah salah satu tipe ikan yang kurang aktif. Ikan tersebut lebih suka berdiam diri di dasar dan terkadang melayang ditengah akuarium untuk bersiap melahap makanan. Namun pada saat dewasa atau masa kawin, channa andrao akan menunjukan sifat agresif alaminya.

Walaupun ikan channa andrao kurang aktif dan tidak bersifat teritorial jika bersama-sama dengan kelompok sejenisnya, saya sarankan untuk tidak menggabungkan dengan jenis ikan lain. 

Karena ikan tersebut masih satu keluarga dengan channa yang berarti adalah salah satu ikan jenis predator. Hal tersebut dapat memungkinkan untuk menyerang jenis ikan lainnya.

Jadi, pisahkan ikan ini dengan ikan lainnya agar tidak menjadi santapannya. Dan jangan lupa, kalian wajib memberi tutup di akuarium kalian agar channa andrao tidak melompat keluar akuarium dan bisa mati karena kecerobohan kita.


Bagimana sob, kalian tertarik memelihara ikan channa andrao si gabus mni yang cantik ini? Selamat Mencoba!!

0 Response to "Mengenal Channa Andrao Si Ikan Gabus Mini yang Cantik!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel