14 Jenis Ikan Neon Tercantik dan Harganya
Jenis Ikan neon atau dengan nama lain Paracheirodon innesi merupakan salah satu ikan hias mungil yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia.
Ikan yang sering dijadikan sebagai ikan hias aquascape ini berasal dari Amerika Selatan di kawasan Brasil, Rio Taquari dan sekitaran lembah sungai Paraguay.
Ukurannya yang kecil yaitu sekitar 4 cm saja, serta memiliki tampilan yang cantik dengan warna yang mencolok membuat ikan neon banyak digemari oleh para pecinta hias.
Selain itu, harga ikan neon tetra yang terbilang murah dan mudah ditemukan menjadi suatu keunggulan serta sangat recommended untuk dijadikan ikan hias akuarium yang mudah dipelihara.
Untuk sobat yang ingin memelihara ikan neon sebaiknya kenali terlebih dahulu jenis-jenisnya. Mau tau apa saja jenis ikan neon tetra tercantik? Yuk simak ulasan berikut ini:
Jenis Ikan Neon Tetra Tercantik
1. Neon tetra
Ikan neon tetra memiliki nama latin Paracheirodon innesi. Ikan neon terta merupakan ikan dari keluarga Characidae yang paling dicari oleh para penghobi ikan hias.
Habitat Ikan neon tetra ialah Cekungan Amazon Columbia Peru dan Brazil. Makanan ikan ini biasanya berupa cacing kering, cacing beku dan kutu air.
Ikan neon tetra merupakan ikan mini yang berukuran maksimal 3,5 cm. Dibalik ukurannya yang kecil, ikan ini memiliki kombinasi warna yang sangat indah di pandang mata. Tak heran apabila para hobiis ingin memeliharannya dirumah.
Ciri khas pada ikan neon tetra yaitu terdapat warna merah pada bagian sirip tengah hingga ekor, punggungnya berwarna biru dan perut berwarna perak.
Ketiga warna tersebut akan terlihat kontras apabila si ikan sedang aktif berenang dan terlihat seperti menyala jika berada di tempat yang gelap.
Namun pada saat ikan ini beristirahat, warna ikan neon tetra akan berubah menjadi abu-abu cenderung gelap. Untuk tingkat perawatnnya, ikan ini terbilang cukup mudah. Atur pH antara 6.0-6.5 dengan suhu antara 20-28°C.
Harga ikan neon tetra yaitu Rp. 2-3 Ribu saja. Cukup murah meriah kan sob?
2. Cardinal tetra
Ikan cardinal tetra memiliki Nama latin Paracheirodon Axelrodi. Habitat asli ikan ini yaitu di perairan Sungai Rionegro Amerika selatan.
Ikan cardinal adalah salah satu ikan hias yang memiliki banyak penggemar. Jika dilihat sekilas ikan ini memiliki ciri fisik yang hampir mirip dengan neon
Namun kita bisa membedakan keduanya dari segi warna yang ia miliki. Seperti gambar di atas, bahwa cardinal tetra memiliki garis berwarna merah full dari kepala sampai ekornya. Sedangkan neon tetra hanya dari tengah sampai ekornya saja.
Untuk perawatannya cukup mudah, dan makanan ikan cardinal tetra ini juga tidak ribet, seperti cacing beku, cacing sutra dan kutu air.
Harga ikan cardinal tetra berkisar antara Rp. 2-3 Ribu.
3. Green tetra
Ikan green tetra memiliki nama latin Paracheirodon Simulans. Habitat asli ikan green tetra ialah perairan Sungai orinoco Amerika Selatan.
Ikan ini hampir sama dengan ikan Neon Tetra, hanya saja warna garis horizontal ditubuhnya lebih menonjolkan warna hijau menyala.
Selain itu, green neon tetra memiliki tubuh yang lebih kecil dari pada neon tetra. Size maksimal ikan ini hanya sekitar 1,4 in atau 3,5 cm saja.
Green tetra dibanderol dengan harga Rp. 2 Ribu per ekornya.
4. Black neon tetra
Nama latin black neon tetra ialah Hyphessobrycon Herbertaxelrodi. Ikan ini berasal dari Perairan Tenang Paraguay dan Brazil.
Black neon tetra memiliki warna hitam polos dengan garis horizontal yang memanjang dari kepala sampai ekornya. Di atas garis hitam tersebut terdapat garis berwarna putih dan tentunya menjadikan ikan ini terlihat eksotis.
Ikan ini akan terlihat lebih menarik apabila dipelihara dengan tambahan tumbuhan air yang kontras dan latar belakang gelap.
Tingkat perawatan ikan ini terbilang cukup mudah. Atur Ph Antara 5,5-7,0 dengan suhu 72-77°F dan KH 4-8.
Harga black neon tetra yaitu Rp. 6 Ribu per ekornya.
5. Glowlight tetra
Ikan glowlight tetra atau Hemigrammus Erythrozonus merupakan salah satu jenis ikan neon termahal yang berasal dari Guyana.
Mengapa mahal? Karena Ikan yang biasa disebut Neon Api ini cukup langka dan sangat sulit ditemukan. Harganya sekitar Rp 10 Ribu atau bahkan lebih untuk satu ekornya.
Ciri khas ikan glowlight tetrayakni memiliki tubuh yang mengkilap dengan warna kuning kemerahan seperti api yang sedang menyala.
Nah jika kalian memelihara ikan neon jenis ini, pastikan kalian memberikan pecahayaan yang maksimal. Kenapa? Karena ikan ini akan lebih menarik di lihat apabila pencahayaan di tempat tersebut lebih terang dan pola tubuhnya akan terlihat sangat indah.
6. Black skirt tetra
Ikan black skirt tetra memiliki nama latin Gymnocorymbus sp.
Ikan Black skirt tetra memiliki bentuk sirip yang sangat berbeda dibandingkan dengan jenis neon lainnya. Sirip ekor cukup tipis dan memiliki bentuk bercabang dua.
Sedangkan sirip punggungnya sangat kecil dan berbentuk persegi. Di bagian bawah ikan, Anda akan melihat sirip dubur yang dramatis.
Nah untuk masalah warna, ikan ini memiliki warna khas keabu abuan dan terdapat 2 garis berwarna hitam pekat.
7. Serpae tetra
Serpae tetra atau Hyphessobrycon Eques berasal dari perairan sungai yang membentang antara Paraguay, Bolvia, dan Brazil
Ikan serpae tetra adalah salah satu ikan yang tergolong hidup berkelompok. Ikan ini memiliki tubuh kecil dan memiliki warna utama kemerahan.
Ukuran ikan serpae tetra terbilang cukup kecil, meskipun ukuran ikan ini kecil, akan tetapi ikan ini suka menggigit jenis ikan lainnya seperti ikan guppy. Pasalnya ikan guppy memiliki sirip yang panjang.
Oleh karena itu maka kalian jangan mencampurkan ikan ini dengan ikan yang memiliki sirip yang panjang di dalam satu akuarium.
Jika memelihara ikan ini pastikan dengan antara 6,0-6,8 dan suhu 24-28°C. Harga serpae tetra berkisar antara Rp. 3-5 Ribu per ekornya.
8. Diamond terta
Diamond tetra atau Moenkhausia Pitteri merupakan jenis tetra yang berasal dari perairan Rio Bue, Rio Tiquiriti, dan Danau Valencia di Venezuela.
Jenis ikan diamond tetra memiliki bentuk tubuh pipih dan warna abu abu keperakan.
Diamond tetra ini hidup di suhu 24-28°C dengan pH air berkisar antara5,5-7,0.
Harga ikan ini biasanya sekitar Rp. 6 ribu per ekornya.
9. Buenos aires tetra
Ikan Buenos aires tetra atau Hyphessobrycon Anisitsi ini berasal dari Argentina.
Ukuran tubuh ikan mini ini dapat mencapai 8 cm. Baca Juga : Jenis Ikan Hias yang Mudah Dipelihara
Dalam pemeliharaan, ikan ini tidak terlalu sensitif saol kualitas air baik dari segi ph air suhu dan kadar airnya.
Harga Buenos Aires tetra berkisar antara Rp. 2-5 Ribu per ekornya.
10. Bleeding heart tetra
Bleeding heart tetra memiliki nama latin Hyphessobrycon Erythrostigma.
Ikan ini berwarna perak kemerah – merahan dengan spot warna merah darah di bagian dekat jantung.
Terdapat pula garis berwarna hitam dan putih di sirip punggungnya. Sirip punggung ikan ini panjang saat dewasa dapat terlihat melambai – lambai.
Harga ikan bleeding heart tetra yaitu Rp. 5 Ribu per ekornya.
11. Penguin tetra
Penguin tetra atau Thayeria Boehlkei sekilas terlihat mirip dengan Black Tetra, karena mereka sama-sama memiliki warna tubuh yang didominasi dengan warna hitam dan keperakan.
Hampir seluruh tubuhnya berwarna keperakan dan terdapat garis berwarna hitam dari belakang kepala sampai ujung ekor bawah.
Harga penguin tetra cukup murah, yaitu Rp. 5 Ribu per ekornya.
12. Red eye tetra
Ikan red eye tetra atau Moenkhausia Sanctaefilomenae berasal dari perairang sungai Bolivia, Brazil, Amerika Selatan, dan Paraguay.
Ikan ini diberi nama Red Eye Tetra karena terdapat warna merah pada bagian mata atasnya.
Ikan paling dicari oleh pecinta ikan hias ini memiliki tubuh berwarna perak dengan ujung sirip berwarna kuning tipis dan sisik punggung berwarna hijau serta pangkal ekor yang berwarna hitam.
Ikan red eye tetra dibanderol Rp. 4 Ribu saja.
13. Rummynose tetra
Ikan neon rummyrose atau Hemigrammus Bleheri ini sering dipanggil juga dengan sebutan firehead oleh para pecinta ikan hias.
Pasalnya ikan ini memiliki warna yang sangat indah yaitu warna keperakan transparan yang dikombinasikan dengan warna hijau terang.
Kepala ikan ini berwarna merah tua, siripnya panjang kecuali sirip ekor. Pada sirip ekor terdapat garis horizontal berwarna hitam dan putih berjumlah 5 garis.
Bentuk ikan yang hidup di air tawar tropis Amerika Serikat ini adalah seperti torpedo yang dapat mencapai panjang sekitar 5 cm saat dewasa.
Ikan ini menyukai perairan yang lembut, tingkat keasaman yang cukup, dan terdapat tanaman air sebagai tempat istirahat mereka.
Harga rummynose tetra yaitu Rp. 6 Ribu per ekornya.
14. Congo tetra
Congo tetra memiliki nama latin Phenacogrammus Interruptus.
Mereka memiliki warna tubuh yang sangat unik dan menarik, yaitu perpaduan antara warna biru kemerahan dengan kuning keemasan dan ketika mereka suda warna tubuhnya akan semakin jelas dan terlihat indah.
Sisik pada tubuhnya sedikit lebih besar jika dibandingkan dengan ikan tetra pada umumnya. Apalagi yang jantan, sirip, ekor, tubuh, dan sisiknya jauh lebih besar daripada betinanya.
Panjang ikan Congo Tetra jantan sekitar 8,5 cm sedangkan panjang ikan Congo Tetra betina hanya sekitar 6 cm saja. Ikan ini cukup murah yaitu Rp. 3 Ribu saja untuk satu ekornya.
Itulah tadi beberapa jenis ikan neon tetra beserta harganya yang cukup bervariatif. Setiap jenis ikan neon tetra memiliki ciri khas dan keunikannya masing-masing.
Semoga artikel tentang jenis ikan neon tetra tercantik bermanfaat dan jangan lupa untuk terus memantau informasi penting hanya di iwakgalak.com
0 Response to "14 Jenis Ikan Neon Tercantik dan Harganya"
Post a Comment