16 Jenis Ikan Gabus Hias atau Channa Terfavorit Beserta Gambarnya!!

Jenis ikan gabus hias atau channa biasa disebut juga dengan Snakehead Fish merupakan salah satu ikan predator air tawar yang menjadi primadona di kalangan pecinta ikan.

Bentuknya yang sangar serta memiliki corak warna yang beragam menjadi daya tarik tersendiri untuk ikan gabus ini.

Ikan Channa mempunyai beragam jenis dan bernilai ekonomis yang sangat tinggi. Harganya pun cukup fantastis, bisa mencapai puluhan juta rupiah. 

Seperti contoh ikan channa barca yang memegang predikat sebagai ikan channa termahal di dunia, harganya mencapai 50 Juta Rupiah per ekornya. Wow cukup fantastis bukan?

Oleh karena itu, banyak orang ingin mencoba membudidayakan ikan channa untuk sebagai sumber penghasilan. 

Sebenarnya jenis ikan gabus hias sangat banyak, namun kali ini iwakgalak.com akan memberikan 12 jenis ikan gabus atau channa yang paling banyak diminati saat ini. Simak ulasan berikut ini:

Jenis Ikan Gabus Hias atau Channa  

 1. Channa Barca

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Di Indonesia, ikan Channa Barca bisa dibilang menjadi rajanya ikan gabus. Ikan ini sangat populer karena menjadi salah satu ikan channa termahal, harganya bisa mencapai 50 juta per ekornya. 


Hal ini disebabkan karena habitat aslinya yang berada di wilayah rawan konflik, yaitu Negara bagian Assam dan Nagaland bagian timur laut India. 


Selain itu, ikan channa barca juga memiliki corak berwarna biru yang indah untuk dipandang. Channa termahal ini mampu tumbuh hingga 90 cm loh sob!

2. Channa Andrao

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Untuk jenis channa yang kedua ada yaitu Channa Andrao. Ikan ini berasal dari perairan sungai Brahmaputra di India bagian timur laut. Channa andrao banyak di minati karena memiliki corak warna yang unik yaitu abu-abu gelap di bagian badannya, sedangkan ekor dan siripnya berwarna biru. 


Ikan ini tidak seperti channa jenis lain yang mampu tumbuh besar, ukuran maksimalnya hanya 11 cm saja sob!

3. Channa Asiatica

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya
Sumber : hiko-hermawan.blogspot.com

Channa Asiatica berasal dari China dan Vietnam utara. Ikan ini memiliki kombinasi corak warna yang cukup beragam seperti white spot, red spot, dan lain-lain.


Channa jenis asiatica mampu tumbuh mencapai 35 cm loh!

4. Channa Argus

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Jenis Channa yang ketiga yaitu Channa Argus. Ikan ini berasal dari China Timur dan telah tersebar hingga Eropa Timur. 


Memiliki ciri khas berupa pola motif yang menyerupai ular phyton dan mampu tumbuh mencapi 1 meter. Wow sangat besar ya sob!

5. Channa Auranti

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Channa auranti merupakan spesies penghuni sungai Brahmaputra di bagian timur laut India. Ikan ini memiliki kombinasi warna orange, coklat dan biru yang sangat menarik. 


Jika dilihat secara sekilas, ikan ini terlihat sangat mirip dengan channa barca. Channa auranti mampu tumbuh mencapai ukuran 40 cm.

6. Channa Bleheri

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Seperti layaknya channa auranti, Ikan Channa Bleheri ini juga berasal dari sungai Brahmaputra di bagian timur laut India. Ikan ini dijuluki Rainbow Snakehead karena memiliki beragam kombinasi warna, seperti coklat, biru, orange dan merah. 


Channa bleheri memiliki ukuran yang cukup kecil yaitu 20 cm saja loh sob!

7. Channa Pulchra

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Channa pulchra atau biasa disebut peacock snakehead ini berasal dari perairan Myanmar. Channa pulchra menyukai tinggal didaerah yang habitatnya dipenuhi oleh tanaman. Biasanya banyak ditemukan di perairan lambat.


Channa pulchra juga berukuran kecil yaitu hanya 30 cm.


8. Channa Pleurophthalma

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Ikan Channa Pleurophthalma ini berasal dari Sumatra dan Kalimantan. Ikan ini juga dikenal dengan ikan selendang mayang. 


Channa pleuro memiliki warna biru kehijauan dan terdapat 3 bercak hitam ditubuhnya yang menjadi ciri khas ikan ini. Untuk ukuran maksimum channa jenis ini hanya 40 cm saja.


9. Channa Melasoma

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya
Sumber : seriouslyfish.com

Channa melasoma merupakan spesies yang berasal dari Thailand dan tersebar di wilayah Malaysia, Singapura, Kalimantan dan Sumatera. 


Ciri khas dari ikan ini adalah tubuhnya yang berwarna kuning kecoklatan yang disertai motif list putih di ujung siripnya. Ukuran maksimal ikan ini yaitu hingga 30 cm.


10. Channa Micropeltes

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

 

Channa Micropeltes merupkan salah satu spesies asli dari Indonesia. Ikan ini biasa disebut juga dengan ikan toman. Memiliki corak loreng yang menyerupai harimau menjadikan channa micropeltes ini banyak di minati banyak orang. 


Selain toman, ikan ini juga biasa disebut dengan Giant Snakehead karena ukuran tubuhnya yang mencapai 1 meter lebih loh sob!

11. Channa Maruliodes

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

Channa Maruliodes atau biasa disebut juga dengan Emperor Snakehead ini berasal dari perairan Thailand selatan, Malaysia, dan Indonesia. Ikan ini sudah sangat terkenal di kalangan pecinta ikan hias dan predator di Indonesia. 


Mempunyai sifat agresif dan memiliki corak seperti bunga teratai di tubuhnya menambah keunikan si maru ini. Channa maru mampu tumbuh besar mencapai 65 cm.


12. Channa Gachua

Jenis-jenis ikan channa beserta gambar dan harganya

 

Ikan channa gachua atau biasa disebut dengan Dwarf Snakehead merupakan spesies yang berasal dari perairan yang membentang di Iran hingga Indonesia. Ikan ini memiliki warna coklat gelap dibagian tubuhnya, sedangkan sirip dan ekornya berwarna biru. 

Gachua memiliki banyak nama yakni, Ikan kotes (Jawa),ikan bogo (Sunda), ikan haruan (Kalimantan) dan ikan bocek (Sumatera).

Ikan yang hanya mampu tumbuh hingga 25 cm ini sangat cocok untuk menghiasi akuarium anda. 


13. Channa Bankanensis

Ikan channa bankanensis adalah gabus asli dari indonesia yang paling di cari saat ini. 

Dibalik corak dan keunikannya, ikan channa bankanensis memiliki tingkat pertumbuhan yang lambat dibandingkan dengan channa jenis lainnya.

14. Channa lucius


Channa lucius atau biasa disebut ikan kihung berasal dari perairan Banka. Ikan ini Sering kali ditemukan di daerah sungai yang dangkal dan arus lambat.


Ciri ciri ikan gabus ini adalah memiliki warna dasar coklat dengan bulatan bulatan hitam yang ada pada tengah tubuh ikan ini.


Jika dilihat detail, channa lucius memiliki kepala dan mulut yang sedikit berbeda. Kepala cenderung lebih lebar dan mulut sedikit bersudut tajam.

15. Channa striata

Channa striata adalah spesies ikan gabus (snakehead) yang juga dikenal dengan nama chevron snakehead. Penyebaran ikan ini terbilang cukup luas yakni, Pakistan, India, Nepal Selatan, Sri Lanka, Bangladesh, Myanmar, Thailand, Kamboja, China Selatan, Malaysia, Vietnam dan Indonesia.

Biasanya, ikan ini banyak ditemukan di daerah persawahan di perairan yang dangkal.

16. Channa stewartii

Channa Stewartii Berasal dari perairan sungai Brahmaputra India. Ukuran yang tercatat setidaknya dapat tumbuh sampai 25cm. 

Habitat alaminya berada di hilir sungai dan danau dengan arus lambat.

BACA JUGA : Channa Red Sampit dan Harganya

Itulah tadi 16 jenis ikan gabus hias atau channa terfavorit beserta gambarnya yang memikat hati para pecinta ikan predator. Semua jenis channa memiliki bentuk dan corak warna yang khas. Jadi kamu pilih channa jenis apa sob! Semoga bermanfaat dan jangan lupa share artikel ini ke orang lain.


0 Response to "16 Jenis Ikan Gabus Hias atau Channa Terfavorit Beserta Gambarnya!!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel